📘 قراءة كتاب Menyelami Samudra Keindahan Islam أونلاين
Segala puji hanya untuk Allah Ta'ala, shalawat serta
salam semoga tercurah kepada Nabi Muhammad Shalallahu’alaihi
wa sallam beserta keluarga dan seluruh sahabatnya.
Islam adalah Agama Seluruh Nabi dan Rasul Islam adalah
agama yang memiliki fadhilah (keutamaan) yang tidak terhingga.
Siapa pun yang menyelaminya, dia akan mendapatkan betapa
luas dan dalamnya keindahan itu. Di antara keutamaannya, Islam
adalah agama seluruh nabi dan rasul. Islam secara syariat adalah:
“Menyerahkan diri kepada Allah Shubhanahu wa ta’alladengan
mentauhidkan -Nya, tunduk kepada Allah Shubhanahu wa
ta’alladengan ketaatan kepada-Nya, serta berlepas diri dari
kesyirikan dan pelakunya.”
Agama Islam inilah yang didakwahkan oleh seluruh nabi
dan rasul kepada umatnya, dari rasul yang pertama hingga
diutusnya penutup para nabi, Muhammad bin Abdillah
radhiyallahu anhu. Perbedaan yang ada dari risalah nabi dan
rasul hanya pada ahkam (hukum hukum tata cara ibadah) yang
memang Allah Shubhanahu wa ta’alla menetapkannya berbeda
sesuai dengan zaman dan keadaan setiap umat.
Sebagai contoh, dalam syariat terdahulu, tanah tidak
dijadikan sebagai alat bersuci. Adapun dalam syariat Rasulullah
Shallallahu ‘alaihi wa sallam, tanah menjadi pengganti air untuk
bersuci, yakni dengan bertayammum. Dengan diutusnya Nabi
Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam, terhapuslah semua
hukum nabi-nabi terdahulu. Dalam sebuah hadits,
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Para nabi adalah saudara dengan ibu-ibu yang berbeda, namun
agamanya satu.” (HR. al-Bukhari no. 3187)
Makna hadits ini, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam
menjelaskan bahwa semua nabi dan rasul berada pada satu pokok
agama, yaitu Islam dengan maknanya secara syar’i: Menyerahkan
diri kepada Allah dengan mentauhidkan -Nya tunduk kepada Alah
dengan ketaatan kepada -Nya, serta berlepas diri dari kesyirikan
dan pelaku syirik.
Adapun dalam ahkam (tata cara ibadahnya) terdapat
beberapa perbedaan. Sungguh, ini adalah keindahan Islam.
Sebuah kebahagiaan ketika seorang memeluk agama Islam,
agama yang dipeluk dan diserukan oleh seluruh nabi dan rasul.
Alangkah bahagianya ketika kita masuk ke dalam jannah -insya
Allah- bersama dengan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam
serta seluruh nabi dan rasul.
Perhatikanlah, Saudaraku. Ketika kaum Yahudi dan
Nasrani, mengklaim bahwa Nabi Ibrahim Alaihisslam adalah
Yahudi atau Nasrani, Allah Shubhanahu wa ta’alla membantah
persangkaan mereka. Allah Shubhanahu wa ta’alla berfirman,
“Ibrahim bukan seorang Yahudi dan bukan (pula) seorang
Nasrani, akan tetapi dia adalah seorang yang lurus (berpaling dari
kesyirikan) lagi muslim (berserah diri kepada Allah). Sekali-kali dia
bukanlah termasuk golongan orang – orang musyrik.” (Ali Imran:
67)
Demikian pula Isa bin Maryam ‘Alaihissalam, Demi Allah,
beliau bukanlah Nasrani. Beliau tidak mengajari umatnya untuk
menyembah dirinya. Beliau tidak pula mengajari manusia untuk
menyembah ibunya, Maryam. Yang beliau dakwahkan adalah
Islam, memerintahkan manusia untuk beribadah hanya kepada
Allah Shubhanahu wa ta’alla dan meninggalkan peribadahan
kepada selain-Nya. Nabi Isa ’Alaihissalam berlepas diri dari ucapan
dan keyakinan kaum Nasrani. Allah Shubhanahu wa ta’alla
berfirman,
Dan (ingatlah) ketika Allah Shubhanahu wa ta’allaberfirman“ ,Hai
isa putra Maryam, adakah kamu mengatakan kepada manusia
‘Jadikanlah aku dan ibuku dua orang ilah (sesembahan) selain
Allah?’ Isa menjawab, ‘Maha suci Engkau, tidaklah patut bagiku
mengatakan apa yang bukan hakku (mengatakannya).Jika aku
pernah mengatakannya maka tentulah Engkau telah
mengetahuinya. Engkau mengetahui apa yang ada pada diriku
dan aku tidak mengetahui apa yang ada pada diri -Mu.
Sesungguhnya Engkau Maha Mengetahui perkara yang gaib. Aku
tidak pernah mengatakan kepada mereka kecuali apa yang
Engkau perintahkan kepadaku (mengatakan) nya yaitu:
Sembahlah Allah, Rabbku dan Rabb kalian, dan aku menjadi saksi
terhadap mereka selama aku berada diantara mereka. Maka
setelah Engkau angkat aku, Engkaulah yang mengawasi mereka.
Dan Engkau adalah Maha Menyaksikan atas segala sesuatu’.” (al-
Maidah: 116—117)
Nabi Isa ‘Alaihissalam, yang kini masih hidup di langit. Di
akhir zaman, beliau akan turun ke muka bumi menegakkan syariat
Islam beserta hukum-hukum yang dibawa oleh Rasulullah
Shallallahu ‘alaihi wa sallam, bahkan dengan tawadhu’ beliau
shalat di belakang Imam Mahdi.
Tatkala imam mereka (al-Mahdi) maju untuk mengimami
shalat subuh, tiba tiba turun kepada mereka‘Isa bin Maryam
‘Alaihissalam. Bergegas mundurlah Imam Mahdi kebelakang agar
Nabi ‘Isa ’Alaihissalam mengimami manusia. Nabi‘Isa pun
meletakkan tangan beliau diantara pundak al-Mahdi seraya
berkata, ‘Maju dan shalatlah, karena untukmu shalat ini
ditegakkan’. Akhirnya Imam Mahdi maju mengimami shalat.”
Nabi Musa ‘Alaihissalam, salah seorang nabi termulia
dari bani Israil, termasuk ulul ‘azmi, agama yang beliau serukan
kepada Fir’aun dan pengikutnya juga Islam. Namun, mereka
menolaknya. Di saat yang Allah Shubhanahu wa ta’alla tidak
menerima lagi tobat, barulah Fir’aun bertobat dan menyatakan
keislaman. Perhatikan firman Allah Shubhanahu wa ta’alla
berikut.
Agama Islam agama yang mulia yang merupakan rahmat bagi seluruh alam, yang mana agama islam di serukan oleh seluruh rasul Allah yang mulia. Agama islam adalah satusatu nya agama yang di jaga kemurnianya dari perubahan oleh Allah Shubhanahu wa ta’alla, sehingga kita sebagai kaum muslimin tidak perlu waswas dalam beribadah ke pada –Nya. Islam juga sebagai penuntun kehidupan manusia keluar dari kegelapan dan kebodohan, agar selamat di dunia dan akhirat kelak.
سنة النشر : 2013م / 1434هـ .
حجم الكتاب عند التحميل : 328.3 كيلوبايت .
نوع الكتاب : pdf.
عداد القراءة:
اذا اعجبك الكتاب فضلاً اضغط على أعجبني و يمكنك تحميله من هنا:
شكرًا لمساهمتكم
شكراً لمساهمتكم معنا في الإرتقاء بمستوى المكتبة ، يمكنكم االتبليغ عن اخطاء او سوء اختيار للكتب وتصنيفها ومحتواها ، أو كتاب يُمنع نشره ، او محمي بحقوق طبع ونشر ، فضلاً قم بالتبليغ عن الكتاب المُخالف:
قبل تحميل الكتاب ..
يجب ان يتوفر لديكم برنامج تشغيل وقراءة ملفات pdf
يمكن تحميلة من هنا 'http://get.adobe.com/reader/'